Rabu, 23 November 2016

Chiffon Roll Cake

Ini resep pertama sekali saya belajar membuat roll cake karena menggunakan telur sedikit tapi hasilnya cukup moist. Tapi gak tahan lama ya karena ada tambahan cairannya. Buatnya pun cukup simple..
Yang perlu diperhatikan adalah saat pengocokan putih telurnya, selalu gunakan wadah yang bersih dan bebas minyak. Gunakan telur ukuran besar. Resep aslinya dari sajian sedap.com

Bahan:
75 gr terigu protein rendah
60 ml minyak goreng kualitas bagus
60 ml susu cair/santan
3 btr telur besar
1/4 sdt garam
75 gr gula pasir
1/4 sdt air jeruk nipis/cream of tartar

Olesan:
50 gr buttercream siap pakai
2 sdm paletta blueberry
2 sdm skm

Caranya:
1. Panaskan oven suhu 175 C
2. Kocok putih telur dan gula pasir sampai kaku tambahkan jeruk nipis, kocok sebentar. Sisihkan
3. Campur kuning telur dan air, aduk rata. Masukkan terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk balik.
Masukkan kocokan putih telur aduk rata. tambahkan minyak goreng aduk rata.
5. Tuang dalam loyang 25x25x3cm yang telah diberi alas
6. Oven selama kurleb 25 menit. Dinginkan
7. Kocok bahan olesan sampai tercampur rata. Oleskan iatas kue yang telah dingin
8. Gulung perlahan, untuk alas menggulung gunakan kertas roti atau serbet bersih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar