Sabtu, 13 Oktober 2012

Nasi Uduk Ala Abang-Abang

Sesuai dengan judulnya rasa nasi uduk ini g terlalu banyak santan. Saya pake santan instan coz disini susah bo' cari penjual kelapa parut yang ada kelapa masih dengan tempurungnya dan harus bersihin sendiri.

Bahan:
200 gr beras
1 bks kara yang 65 ml + air (total 400 ml)
1/2 sdt garam (sesuai selera)
1 btg sereh
1 lbr daun salam
1 bj cengkeh

Pelengkapnya:
Ayam/Daging (lauk sesuai selera)
Sambal tomat
Lalapan

Cara Membuat:

  1.  Rendam beras kurleb 30 menit. Masukkan dalam santan rebus sampai air hampir habis. Kukus selama 30 menit.
  2. Atau dapat juga menggunakan rice cooker cuma menurut saya nasinya masing setengah matang.
  3. Sajikan dengan bahan pelengkapnya.
Untuk 3-4 porsi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar